Porsche Macan Akan Segera Hadir di Indonesia
Macan adalah sport compact SUV terbaru dari Porsche. Mobil ini dibuat dengan 3 tipe, yaitu Porsche Macan S, Macan Diesel, dan Macan Turbo.
Tipe yang terendah yaitu Porsche Macan S dibekali dengan mesin V6 biturbo 3.000 cc dengan menggunakan transmisi otomatis 7-speed. Mobil Porsche Macan tipe S ini mampu menghasilkan tenaga 340 dk/5.500-6.500 rpm dan torsi maksimum mencapai 460 Nm/1.450-5.000 rpm.
Untuk Porsche Macan tipe Diesel menggunakan mesin turbo V6 3.000 cc. Mesin pada tipe ini mampu menghasilkan tenaga 258 dk/4.000-4.250 rpm dengan torsi maksimum 580 Nm/1.750-2.500 rpm.
Sedangkan untuk yang terakir yaitu Porsche Macan Turbo memakai mesin V6 biturbo 3.600 cc. Tenaga yang mampu dihasilkan mobil ini adalah 400 dk/6.000 rpm dan torsi maksimum 550 Nm/1.350-3.500 rpm.
Semua mobil diatas akan segera dipasarkan di indonesia. Diperkirakan kuartal ketiga atau kempat tahun ini akan hadir di indonesia.
0 Komentar Blog: